Menjelang Akhir Tahun 2020
Akhir tahun 2020 sudah di penghujung hari, pernahkah dalam benak kita terfikirkan upaya apa yang dapat kita lakukan untuk kebaikan diri kita menjadi lebih bermakna dan tidak sia-sia. Kemudian tidak mengulang aktivitas yang sama dimana aktivitas yang di lakukan mengandung lebih banyak madhorot/kerugiannya dari pada kebaikannya,, Na'udzubillah Mindalik. Lantas hal apa yang dapat kita upayakan tersebut :
1. Muhasabbah/Evaluasi Diri.
Muhasabbah atau nama lainnya adalah evaluasi diri, yang mana setelah kita melewati selama satu tahun sebelumnya yaitu di tahun 2020. Memang sepantasnya kita harus tahu diri apa yang sudah kita lakukan??. Lakukan kroscek pada diri anda supaya kedepannya kita menjadi manusia yang lebih baik dari pada tahun-tahun sebelumnya, sehingga kita menjadi salah satu manusia ciptaan Allah SWT yang beruntung,,,Amiiinnnn. Jangan sampai kita mengulangi hal/rutinitas yang sama di tahun 2021, bahkan lebih jeleknya lagi kita tahu bahwa yang kita kerjakan itu kesalahan, baik menurut manusia maupun Allah SWT.
2. Segerakan Minta Ampunan.
Memahami ada salah satu hal yang harus kita terima dan sudah menjadi pepatah mengatakan bahwa manusia itu adalah tempatnya salah dan lupa, yaitu : "Al Insaan mahalul Khatha' wan Nisyaan". Bersamaan dengan hal tersebut ada hadist yang berbunyi : َ
كُلُّ ابْنِ آدَمَ خَطَّاءٌ وَخَيْرُ الْخَطَّائِينَ التَّوَّابُونَ
Artinya ; "Setiap anak Adam pernah berbuat salah dan sebaik-baik yang berbuat salah adalah yang bertobat dari kesalahannya". (HR. At Tirmidzi)
Setelah kita melakukan muhasabbah/evaluasi diri dan ternyata terdapat kesalahan baik kita sengaja maupun tidak maka solusi tercepat adalah lakukan segera memohon ampunan kepada Allah SWT.
3. Jika itu Hal yang Positif Lanjutkan...!!!
Dalam melakukan aktivitas yang kita kerjakan sehari-hari, terkadang ada yang berdampak positif pada diri kita untuk ke depannya atau justru sebaliknya yang kita di kerjakan itu sia-sia bahkan bisa merugikan diri kita.
Nach,,,, hal tersebut memang jika tidak di sadari akan menjadi rutinitas, kalau khalayak umum mengatakan sudah merasa di zona nyaman. Maka setelah beberapa langkah awal di atas, tahap selanjutnya adalah kita melakukan filterisasi/penyaringan, sehingga kita bisa melakukan perubahan supaya lebih baik. Namun jika yang dilakukan itu sudah hal yang positif, maka silahkan untuk di lanjutkan.
4. Persiapkan untuk Tahun Berikutnya.
Setelah memahami beberapa point di atas, untuk langkah selanjutnya adalah mulai mempersiapkan diri/merencanakan aktivitas-aktivitas di tahun berikutnya yakni Tahun 2021. Perlu kita fahami juga bahwa manusia memiliki keterbatasan masih ada yang berhak menentukan kehidupan kita, sesuai dengan tema pembahasan saya sebelumnya tentang Ketika Kekasih Sudah Berkendak, untuk kita maksimal batasan tersebut sehingga kita sudah membuktikan bahwa kita lakukan langkah/usaha semaksimal mungkin untuk hasil kita pasrahkan kepada Allah SWT tentunya di iringi dengan Do'a.
Semoga catatan singkat ini bisa bermanfaat dan di berikan kemudahan segala urusannya. Sehingga di mudahkan juga dalam menerapkan materi yang saya sampaikan,,,Amiiinnn
Terima kasih.
Sragen, 30 Desember 2020
Materi :
1). The Treatment Process upper limb orthosis
2). Project Upper Limb Orthoticss